Vaksinasi kepada Anak Usia 6 - 11 Tahun yang Diselenggarakan di SD NEGERI 1 KALIMAS
Besuki, 31 Januari 2022
SD Negeri 1 Kalimas telah melaksanakan kegiatan vaksinasi kepada para siswa, seperti anjuran dari pemerintah terkait lonjakan kasus COVID-19, terutama kasus varian OMICRONE. Alhamdulillah, sejumlah 57 siswa dari total 159 siswa SD Negeri 1 Kalimas sudah melaksanakan vaksinasi tahap 1 khusus anak usia 6 - 11 tahun. Mungkin jumlah tersebut sangatlah minim jika di bandingkan dengan jumlah total siswa secara keseluruhan. Namun itu terjadi bukan tanpa sebab, faktor yang mempengaruhi adalah kondisi kesehatan dari siswa tersebut dan kekhawatiran dari orang tua siswa yang bersangkutan.